Tuesday, December 18, 2012

Ilham dari Kalam Ilahi..



Duhai Kalam...berbicaralah!


Apakah engkau tidak memperhatikan, bahwa Allah menurunkan air dari langit, lalu diaturkannya menjadi sumber-sumber air di bumi, kemudian dengan air itu ditumbuhkannya  tanam-tanaman yang bermacam-macam warnanya, kemudian menjadi kering, lalu engkau melihatnya kekuning-kuningan, kemudian dijadikanNya hancur berderai-derai. Sungguh, pada yang demikian itu terdapat pelajaran bagi orang-orang yang mempunyai akal sehat.                                               
 (Al-Zumar : 21)




Duhai langit yang menurunkan hujan, lalu menjadi sumber air di bumi, bagi setiap  haiwan, tumbuhan dan manusia, ajarkan aku untuk  berfikir... tentang kekuasaan dan kebesaran Tuhanku... SUBHANALLAH!


Dan tanah yang baik, tanaman-tanamannya tumbuh subur dengan izin Tuhan, dan tanah yang buruk, tanaman-tanamannya tumbuh merana. Dengan demikian kami jelaskan berulang-ulang  tanda-tanda (kebesaran kami) bagi orang-orang yang bersyukur. (Al-A’raf :58)




Duhai tanah yang menyuburkan pohonan, lalu mengeluarkan buah pelbagai warna dan rasa, ajarkan aku erti syukur...agar tidak menjadikan aku orang yang berpaling dari nikmat Tuhanku... ALHAMDULILLAH!


Sungguh, Allah yang menumbuhkan butir  (padi-padian) dan biji (kurma). Dia mengeluarkan yang hidup dari yang mati dan mengeluarkan yang mati dari yang hidup. Itulah (kekuasaan) Allah, maka mengapa kamu masih berpaling?             
 (Al-An’am : 95)



Duhai angin yang meniupkan bayu, lalu menjadi damai mahupun azab, ajarkan aku tentang hikmah... supaya akal sehatku mampu tuk mengimani setiap kejadian ciptaan Tuhanku...  LAILAHAILLALLAH...ALLAHUAKHBAR!


Dan Dialah yang menurunkan air dari langit, lalu Kami tumbuhkan dengan air itu segala macam tumbuh-tumbuhan, maka kami keluarkan dari tumbuh-tumbuhan itu tanaman yang menghijau, Kami keluarkan dari tanaman yang hijau itu butir yang banyak, dan dari mayang kurma, mengurai tangkai-tangkai yang menjulai, dan kebun-kebun anggur, dan kami (keluarkan pula) zaitun dan delima yang serupa dan yang tidak serupa. Perhatikanlah buahnya pada waktu berbuah, dan menjadi masak. Sungguh, pada yang demikian itu ada tanda-tanda (kekuasaan Allah) bagi orang-orang yang beriman.                                                        
(Al-An’am : 99)




Duhai Allah...
Pada langit, hujan dan air, tanah, pohonan dan angin...
Segalanya terdapat pelajaran dan tanda keagunganMu...
Sungguh perumpaan kehidupan dunia itu telah Kau rungkaikan...
Hanya pada air (hujan) yang membasahi bumi...


Sesungguhnya perumpamaan kehidupan duniawi itu hanya seperti air (hujan) yang Kami turunkan dari langit, lalu tumbuhlah tanaman-tanaman bumi dengan subur (karena air itu), diantaranya ada yang dimakan manusia dan hewan ternak. Hingga apabila bumi telah sempurna keindahannya, dan berhias, dan pemiliknya mengira bahwa mereka pasti menguasainya (memetik hasilnya), datanglah kepadanya azab Kami pada waktu malam atau siang, lalu Kami jadikan  (tanaman)nya seperti tanaman yang sudah disabit, seakan-akan belum pernah tumbuh kelmarin. Demikianlah Kami menjelaskan tanda-tanda (kekuasaan Kami) kepada orang yang berfikir.  
(Yunus: 24)




LA HAULA WALA QUWWATA ILLA BILLAH!


 Saat senja, azan pun bergema..

d_n
 131212
ampang

No comments: